Fasilitas Pendidikan

Letak Kampus

Kampus Program Magister (S-2) Ilmu Pemerintahan STPMD "APMD" terletak di Jl. Timoho 317 Yogyakarta, berdekatan dengan Kantor Pemerintah Kota Yogyakarta. Kampus ini juga cukup dekat dengan airport, stasiun kereta api, terminal bus (bahkan shelter bus Trans Jogja terletak persis di depan kampus) , dan pusat pertokoan. Letak kampus yang strategis memudahkan untuk akses transportasi umum (bus kota, taxi, ojek) maupun untuk belanja barang-barang keperluan pendukung studi.

Fasilitas Gedung dan Ruang

Program Magister (S-2) Ilmu Pemerintahan STPMD "APMD" telah memiliki gedung sendiri yang terdiri atas

  • Ruang Direktur dan Pengurus Program Studi
  • Ruang Admisi
  • Ruang Perpustakaan
  • Ruang Baca
  • Mushola
  • Ruang Kuliah yang masing-masing dengan kapasitas 30 - 40 orang mahasiswa
  • Ruang Ujian Tesis
  • Ruang Laboratorium
  • Ruang Sidang
  • Ruang Seminar
  • Hall
  • Auditorium yang sangat representatif untuk acara wisuda, seminar dan acara perhelatan. Auditorium ini selain digunakan sendiri untuk keperluan kampus juga disewakan untuk umum.
  • Halaman dan tempat parkir yang luas
  • Ruang Kuliah dan Ruang Ujian Tesis seluruhnya ber-AC dan terpasang seperangkat komputer dilengkapi dengan LCD projector. Dengan keadaan ruang yang demikian itu membuat mahasiswa dan dosen merasa nyaman dalam melaksanakan proses pembelajaran.
Jaringan Internet
  • Koneksi internet didistribusi dengan sistem wireless (Hot Spot) yang dapat diakses secara gratis oleh warga kampus, khususnya mahasiswa.
  • Program Pascasarjana telah memiliki web portal yang memungkinkan untuk mengakses fasilitas Sistem Informasi Akademik, e-learning, e-journal, e-library, dan lain-lain. Web portal tersebut dari waktu ke waktu akan dikembangkan sesuai dengan kebutuhan pengguna.